Semakin majunya era perkembangan ilmu dan pengetahuan saat ini, membuat akal manusia semakin jeli dalam mengembangkan penemuan mereka. Bahkan, dari penemuan yang diciptakan oleh para ilmuwan, banyak memberikan manfaat bagi kita. Teknologi-teknologi canggih yang kita pakai saat ini contohnya. Itu semua tercipta berkat kejeniusan orang hebat yang berdayaguna bagi semua orang di seluruh penjuru dunia.
Sangat penasaran tentunya, untuk bisa melihat secara langsung bagaimana orang-orang hebat seperti mereka memperlihatkan hasil inovasinya. Nah, kebetulan pada tanggal 23 sampai 26 Oktober 2017 lalu, LIPI (Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia) menggelar acara Indonesia Sains Expo. Pameran ilmiah terbesar tingkat nasional ini digelar secara umum untuk pertama kalinya di gedung Balai Kartini, Jakarta. Acara ini menghadirkan pelajar-pelajar kreatif dari berbagai sekolah di Indonesia beserta dengan penemuan mereka yang sangat membanggakan.
Kami dari komunitas Homeschooling biMBA-AIUEO sangat mengapresiasi adanya gelaran acara seperti Indonesia Sains Expo ini. Selain menjadi pengalaman pertama kami, hal ini juga menjadi sumber ilmu baru bagi kami. Saat sebelumnya kami hanya bisa membaca dan mendengarkan berita tentang anak bangsa yang membanggakan lewat penemuannya, sekarang kami bisa secara langsung melihat satu per satu hasil ciptaan mereka.
Sebanyak 118 inovasi penelitian karya ilmiah yang dilakukan oleh remaja, bisa kita datangi di booth yang sudah disediakan. Salah satu hasil penemuan mereka yang kita kunjungi yaitu tisu pereda asma, bak anti lumpur, motor berbahan bakar hidrogen, hingga sirine pendeteksi hujan yang diciptakan oleh murid sekolah dasar.
Satu per satu penemuan karya ilmiah mereka telah diperlihatkan kepada ratusan orang yang datang ke Indonesia Sains Expo. Tentunya menjadi kebanggaan tersendiri bagi mereka dan nama sekolah yang mereka bawa. Kami pun jadi termotivasi untuk terus belajar hingga bisa seperti mereka.
Selain karya ilmiah, kita bisa menyaksikan workshop dan menonton film bersama. Karangsambung: ‘Dasar Samudera yang Tersingkap’ adalah film yang kami tonton pada saat itu. Lagi-lagi kita tidak hanya sekadar menonton saja, namun dalam film ini kita mendapatkan pelajaran dan pengetahuan yang kita tidak tahu sebelumnya. Ternyata di Indonesia ini dulunya adalah dasar samudera. Hal ini dibuktikan dari bebatuan besar yang tersebar di daerah Karangsambung, Kebumen. Para peneliti sudah membuktikan dari adanya fosil-fosil yang terdapat di bebatuan tersebut. Mengagumkan bukan?
Kami sangat berterimakasih dengan adanya acara seperti ini. Ilmu dan wawasan baru yang kita dapat di Indonesia Sains Expo kemarin sangatlah bermanfaat. Sebagai pelajar, adanya acara seperti ini memberikan manfaat dan kesan tersendiri bagi kami. Tentunya ilmu yang kami dapat menumbuhkan motivasi kami untuk terus belajar dan menjadi patokan untuk terus berkarya. (Anjar)




